PROYEK STRATEGIS DAERAH PADA PEMERINTAH PROVINSI KALIMANTAN BARAT TAHUN ANGGARAN 2026
Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat telah menetapkan 8 Proyek Strategis Daerah Tahun Anggaran 2026 sebagai upaya untuk meningkatkan pertumbuhan dan pemerataan pembangunan dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan pembangunan daerah. 8 proyek strategis daerah tersebut ditetapkan berdasarkan Keputusan Gubernur Kalimantan Barat Nomor 1222/RO-ADPEM/2025 tanggal 3 November 2025 tentang Daftar Proyek Strategis Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2026. Informasi lebih lanjut tentang rencana waktu pelaksanaan atas proyek strategis daerah dapat dilihat pada Rencana Umum Pengadaan (RUP) yang diumumkan para Kepala Perangkat Daerah selaku Pengguna Anggaran (PA) pada website SIRUP Prov. Kalbar Tahun Anggaran 2026. Informasi lebih lanjut tentang pelaksanaan pengadaan barang/jasa atas proyek strategis daerah dapat dilihat pada website LPSE Provinsi Kalimantan Barat.
















