Jakarta – Kepala LKPP Roni Dwi Susanto melantik Setya Budi Arijanta sebagai Sekretaris Utama serta 16 pejabat lainnya di lingkungan LKPP, pada Rabu (29/05). Dalam pelantikan ini, 13 pejabat dipromosikan dan 4 orang lainnya dirotasi.
Para pejabat diambil sumpah dan resmi diangkat dalam jabatan barunya pada upacara pelantikan yang berlangsung di Aula Serbaguna Lt.2 kantor LKPP.
“Kita berharap Pak Setya dapat menjalankan tugasnya dengan sepenuh hati dan dedikasi tinggi sebagai “pelayan” di LKPP. Karena banyak hal yang harus segera dijalankan terutama Reformasi Birokrasi untuk membawa dan memberi wajah LKPP kepada publik”, terang Roni.
Setya sebelumnya menjabat sebagai Direktur Penanganan Permasalahan Hukum LKPP. Ia mengikuti seleksi terbuka untuk jabatan Sekretaris Utama LKPP awal Agustus 2018. Setelah mengikuti serangkaian tes, Setya dinyatakan lolos oleh Tim Pansel sebagai tiga besar bersama kandidat lainnya hingga Presiden Joko Widodo menetapkannya sebagai Sekretaris Utama melalui petikan Keputusan Presiden No. 47/TPA/Tahun 2019 Tentang Pengangkatan Pejabat Pimpinan Tinggi Madya di Lingkungan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah.
Ia juga menyampaikan selamat kepada para pejabat yang diangkat. Roni menyebut, dalam mengemban amanah jabatan yang baru setiap pegawai tidak hanya bertanggung jawab kepada lingkungannya, tetapi juga kepada Tuhan Yang Maha Esa.
“Saya juga mengucapkan selamat kepada teman-teman yang di rotasi dan diangkat, bersiaplah untuk menghadapi tantangan dalam melakukan banyak hal ditempat yang baru”, imbuhnya.
Roni juga berpesan untuk bekerja dengan seimbang, sehingga pekerjaan dan sosial dapat berjalan beriringan. Terus bekerja keras dengan ikhlas dan cerdas, serta berinovasi sehingga pekerjaan LKPP nantinya akan semakin ringan dengan output yang lebih besar lagi. (nit)
Berikut adalah nama pejabat yang dilantik.
No | Nama | Jabatan Baru | Jabatan Sebelumnya |
---|---|---|---|
1 | Setya Budi Arijanta | Sekretaris Utama | Direktur Penanganan Permasalahan Hukum |
2 | Wildan Massani | Kepala Bagian Program dan Anggaran | Kepala Subbagian Tata Usaha, Inspektorat |
3 | Donald Sutanto Panjaitan | Kepala Bagian Organisasi dan Tata Laksana | Kepala Seksi Kontrak Payung |
4 | Ranto | Kepala Bagian Keuangan | Kepala Subdirektorat Wilayah I Barat |
5 | Muhammad Adiwibowo Soedarmo | Kepala Bagian Tata Usaha dan Rumah Tangga | Kepala Subbagian Rumah Tangga |
6 | Andi Susanto | Kepala Bagian Sistem Informasi | Kepala Bagian Hukum dan Humas |
7 | Heldi Yudiyatna | Kepala Subdirektorat Pengelolaan Katalog | Kepala Subbidang Pemantauan dan Evaluasi |
8 | Selamet Budiharto | Kepala Subdirektorat Wilayah I Barat | Kepala Bagian Keuangan |
9 | Angga Sanjaya Lingga | Kepala Subbagian Inventaris dan Penghapusan Barang Milik Negara | |
10 | Katriasih Dwi Hartati | Kepala Subbagian Tata Usaha | |
11 | Mhd Irsan | Kepala Subbagian Rumah Tangga | |
12 | Lailatul Mufarokhah | Kepala Seksi Jasa Konsultansi | |
13 | Anastasia Citra Puspita | Kepala Seksi Multilateral | |
14 | Devi Yanurida | Kepala Seksi Riset Pasar dan Industri | |
15 | Hilman Fazri | Kepala Seksi Kontrak Payung | |
16 | Inamawati Mastuti Dewi | Kepala Seksi Penanganan Permasalahan Kontrak Barang dan Jasa | |
16 | Siti Ulyanah | Kepala Subbidang Pemantauan dan Evaluasi |
Sumber: http://www.lkpp.go.id/